Selasa, 11 April 2023

Rachel Aline Corrie Pejuang Kemanusiaan




 Rachel Corrie merupakan aktivis perdamaian Amerika Serikat berusia 23 tahun dari Olympia, Washington. 

Perjuangannya harus berakhir kala ia dilaporkan meninggal dunia setelah dilindas buldoser Israel pada 2003 silam. 

Corrie dikenal karena kecintaannya pada perdamaian dan membela hak-hak Palestina. Ia juga sering mengungkap pelanggaran yang dilakukan Israel di wilayah Palestina, seperti dilansir dari Anadolu Agency. 

Pada 2003, ia pergi ke Gaza untuk tugas kuliah, yaitu menghubungkan kampung halamannya dengan Rafah sebagai bagian dari proyek sister city. 

Selama tinggal di sana, ia terlibat dengan anggota Gerakan Solidaritas Internasional (ISM), sebuah LSM pro-Palestina.

Pada Maret 2003, ia bersama delapan aktivis lainnya memposisikan diri sebagai tameng manusia dalam upaya menghentikan pembokaran di kamp pengusi Rafah. 

Corrie percaya bahwa identitasnya sebagai orang Barat dan rambut pirangnya akan menghalangi buldoser itu, tapi prediksinya salah.



0 comments:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More