Minggu, 30 April 2023

Fudhail bin Iyadh : Mengkritik Diri

Mengkritik Diri 

Seorang sufi  kelahiran Uzbekiatan, Fudhail 

bin Iyadh, mengatakan kepada dirinya sendiri : 

"Duhai diriku yang nista ini. 

Betapa sering kau melakukan hal-hal buruk, 

tetapi kau merasa berbuat baik saja" 

"Kau sesungguhnya tak tahu dan tak paham, 

tetapi kau merasa diri jadi ulama". 

"Kau sesungguhnya kikir bin pelit, 

tetapi kau merasa dermawan".

"Kau amat dungu, tetapi kau merasa pintar".

"Hidupmu sebentar saja, 

tetapi angan-anganmu begitu panjang". 

يا مسكين

انت مسيء وتری انك محسن. 

وانت جاهل وتری انك عالم. 

وتبخل وتری انك كريم . 

واحمق وتری انك عاقل. 

اجلك قصير واملك طويل 

(سير اعلام النبلاء ٨ ص ٤٤٠)


0 comments:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More